MARGONDA – Maraknya pungli selama proses penerimaan peserta didik baru (PPDB) di Depok hingga berjumlah miliyaran rupiah, mengundang reaksi protes dari sejumlah organisasi mahasiswa nasional.
Edi Susilo, Sekjend Liga Mahasiswa Nasional untuk Demokrasi (LMND), berjanji akan membongkar tuntas kasus perampasan hak-hak siswa miskin oleh oknum-oknum pejabat Dinas Pendidikan Depok, serta akan melaporkan maraknya pungli miliyaran rupiah ke KPK dan Ombudsman.
Sementara Ricky SH, dari Gerakan Mahasiswa Nasional untuk Pendidikan (GMNP), menuding bahwa yang telah merampas hak-hak siswa miskin adalah Didi Suryadi, Ketua Pantia PPDB. “Namun kepala Dinas dan Walikota Depok jika sengaja terlibat dalam pembiaran, maka akan bisa terseret juga,” ujar Ricky SH.