BEJI – Depok Interaktif,
Dewan Kesenian Depok (DKD) telah menerbitkan Buku Kamus Betawi Depok untuk menambah kazanah, sekaligus sebagai upaya untuk melestarikan budaya lokal Depok.
Kamus yang disusun oleh Ir.Nuroji , Ketua Dewan Kesenian Depok, terbitan Tahun 2016 baru-baru ini, sebagian dihibahkan untuk perpustakaan-perpustakaan sekolah se Kota Depok.
“Kami ingin generasi penerus bisa aktif juga melestarikan budaya lokalnya. Kamus betawi depok ini salah satu upaya yang dilakulan Dewan Kesenian Depok untuk melestarikan, selain juga pementasan-pementasan kesenian tradisional Depok,” ujar Pak Nuroji, yang memang aktif berkesenian sejak masih muda.
Bagi pihak perpustakaan sekolah se Kota Depok yang belum mendapat hibah Buku Kamus Betawi Depok bisa menghubungi Tora Kundera dari Komite Sastra Dewan Kesenian Depok di nomor Hp 081293841079.
Program Hibah Buku Kamus Betawi Depok dari Dewan Kesenian Depok ini didukung oleh Nuroji Center dan Jaringan Kerja Kebudayaan Rakyat (JAKER) Kota Depok.(gus)